Nexus 7
(SlashGear)
Jakarta - Pernah diberitakan
bahwa untuk pembuatan Nexus 7, Google 'mengamanatkan' pada Asus bahwa biaya yang
dikeluarkan tak boleh lebih dari USD 200. Sebenarnya,
berapa kira-kira ongkos produksi untuk tablet PC pesaing Kindle Fire
tersebut?
Untuk mendapatkan jawabannya, TechInsights membedah piranti itu
dan menakar harga keseluruhannya. Hasilnya? Diperkirakan bahwa Nexus 7 memakan
biaya produksi sebesar USD 184 atau sekitar Rp 1,7 juta per unit.
Ini
berarti, baik Google maupun Asus -- selaku mitra manufaktur -- memperoleh profit
USD 15 per piranti, demikian seperti yang dikutip detikINET
dari SlashGear, Senin (9/7/2012). Nexus 7 sendiri dilepas di
pasaran dengan harga USD 199.
Pemain yang lebih dulu terjun di ranah
tablet, yakni Amazon sempat diberitakan bahwa mereka melakukan jual rugi untuk tablet Kindle Firenya.
Alhasil, produk tersebut bisa didapatkan dengan harga yang murah karena Amazon
ingin merengguk keuntungan dari penjualan konten-kontennya.
Kini raksasa
internet Google mencoba merebut 'kue' dari Kindle Fire dengan kehadiran Nexus 7.
Meski tidak merugi, namun Google disebut-sebut akan mendulang banyak profit dari
penjualan media juga, terutama jika dikaitkan bahwa piranti tersebut didesain
agar user mengakses toko aplikasi Google Play.
Diberitakan,
homescreen Nexus 7 berisi banyak widget yang mengarahkan
pengguna langsung ke toko aplikasi Google, Book store, Movie and Television Show
store, Music store hingga Magazine
store. (sha/ash)
Tidak ada komentar