Select Menu

ads2

Slider

Featured Post (Slider)

Rumah - Interior

Recent Comments

Kesehatan

Social Icons

google plus facebook linkedin

Artikel Popular

Portfolio

Motivasi Kerja

Travel

Performance

Cute

My Place

Motivasi Kerja

Racing

Videos

» » IBM Memperkenalkan Solusi Bisnis TI Terbaru di Bandung
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

CHIP.co.id - IBM hari ini (17/12) mempertegas komitmennya terhadap perusahaan kecil dan menengah di Jawa Barat dengan menyelenggarakan ajang “Solusi IBM untuk Bisnis yang Berkembang” di Bandung. IBM berupaya untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan perusahaan kecil dan menengah di kota-kota kecil dengan solusi-solusi bertenaga besar yang mudah diinstal dan mudah dikelola dengan harga terjangkau.

Ajang ini juga memamerkan teknologi terbaru IBM yang dapat membantu perusahaan-perusahaan menyederhanakan lingkungan TI mereka, mengurangi biaya kepemilikan total dan memangkas biaya operasional.

Dengan sebuah lingkungan ekonomi yang semakin mengglobal, UKM di Jawa Barat menghadapi tantangan yang sama dengan perusahaan-perusahaan besar. Mereka harus meningkatkan efisiensi kegiatan operasi mereka, di samping mewujudkan perbedaan dalam bersaing melalui layanan dan produk mereka.

Mereka juga harus dengan cepat memperluas bisnis mereka dan secara efektif mengelola data berharga yang mereka miliki. Solusi end-to-end IBM (perangkat keras, piranti lunak dan layanan) dirancang untuk memastikan perusahaan-perusahaan menengah memiliki solusi-solusi sederhana dan dapat mengatasi berbagai kendala yang dihadapi semua perusahaan dengan dukungan jaringan Mitra Bisnis IBM yang luas. Solusi tersebut mudah diakses dan dikelola serta dibandrol dengan harga yang terjangkau, sehingga perusahaan kelas menengah dapat memanfaatkannya untuk mentransformasikan model bisnis mereka secara inovatif.

Ajang “Solusi IBM untuk Bisnis yang Berkembang” di Bandung ini memamerkan teknologi dan solusi IBM terbaru, seperti Sistem IBM Blade and Storage, IBM Power Systems, IBM PureFlex System, IBM Social Business, IBM Lotus, IBM Business Analytics, IBM Cognos, IBM Data Centre, dan IBM Managed Services. Semua solusi ini dirancang untuk segala macam industri, seperti pemanufakturan, perkebunan, ritel, pendidikan dan pemerintah dalam me.

“Perusahaan-perusahaan menengah berperan penting dalam meningkatkan perekonomian Indonesia. Inilah alasan mengapa IBM terus berinvestasi untuk memberikan lebih banyak solusi-solusi infrastruktur yang bernilai tinggi kepada perusahaan-perusahaan menengah di Bandung dan daerah sekitarnya dengan memadukan teknologi, wawasan bisnis dan layanan yang luas. Kehadiran dan penawaran-penawaran kami akan membantu mereka menjadi lebih pintar, meningkatkan layanan pelanggan, dan mempertajam daya saing di pasar dalam negeri maupun pasar internasional,” tutur Suryo Suwignjo, Presiden Direktur, IBM Indonesia.

Solusi-solusi yang ditawarkan oleh IBM untuk perusahaan-perusahaan kecil dan menengah meliputi:

· IBM System x

Solusi-solusi System x dilengkapi server yang dioptimalkan untuk rak dan server x86 yang skalabel dan kaya fitur, serta dilengkapi teknologi-teknologi canggih yang dapat menghemat biaya, meningkatkan performa dan mengoptimalkan produktifitas bisnis. IBM menyajikan perbedaan di pasar x86 yang ramai dengan menghantarkan penawaran-penawaran bernilai tinggi yang mudah disebarkan dan dikelola, serta menawarkan keunggulan kualitas, layanan dan teknologi.

· Sistem IBM Storage

Solusi IBM Smarter Storage memungkinkan perusahaan-perusahaan untuk mengendalikan penyimpanan mereka, sehingga mereka dapat berfokus untuk meraih wawasan berharga dari data mereka dan menghantarkan lebih banyak manfaat bisnis melalui infrastruktur yang mengandalkan teknologi-teknologi canggih, seperti Real-time Compression dan automated tiering agar mereka dapat meningkatkan performa sistem dengan biaya yang lebih rendah.

· Sistem IBM Power

Teknologi IBM POWER adalah sebuah sistem yang skalabel dan dapat meningkatkan performa, ketersediaan dan efisiensi TI. Teknologi ini sangat sesuai untuk perusahaan-perusahaan yang menginginkan performa dan kehandalan tingkat tinggi karena sistem ini dirancang untuk mengelola aplikasi baru yang membutuhkan banyak perhatian, termasuk analitik bisnis dan jenis pemrosesan transaksi baru. Selain itu, sistem-sistem ini memungkinkan pelanggan untuk mengelola aplikasi dan layanan mereka dengan penggunaan memori yang lebih hemat biaya dan rasio harga performa yang lebih baik, di samping mewujudkan fleksibilitas, pertumbuhan tanpa hambatan, dan kesiapan untuk beban kerja yang berat.

· Sistem IBM PureFlex

Sistem IBM PureFlex adalah bagian dari jajaran sistem IBM PureSystems yang luas. Sistem ini mengkombinasikan komputasi, penyimpanan, jejaring, virtualisasi dan pengelolaan ke dalam sebuah sistem infrastruktur yang piawai dalam memperhitungkan dan mengantisipasi sumber daya yang dibutuhkan untuk mengoptialkan infrastruktur anda. Sistem ini juga dapat membantu mengurangi kerumitan TI tanpa mengorbankan fleksibilitas, sehingga pelanggan dapat secara cepat menyebarkan layanan teknologi dan tetap beroperasi dengan tingkat performa yang diharapkan, selain mengelola biaya secara baik.

· IBM Social Business

IBM Social Business adalah sebuah pendekatan yang lebih pintar untuk proses bisnis yang “berfokus pada manusia”. Bisnis Sosial berarti menghubungkan jaringan pelanggan, mitra dan karyawan dengan menggunakan analitik untuk mendapatkan wawasan dari koneksi yang terjalin, dan memanfaatkan wawasan tersebut untuk menyempurnakan fungsi-fungsi bisnis. Di Indonesia, IBM membantu sebuah jaringan restoran, Bumbu Desa, untuk meningkatkan bisnis mereka. Dengan menggunakan IBM LotusLive Engage sebagai sarana kolaborasi penting seperti konferensi Web dan jejaring sosial, seluruh karyawan waralaba ini kini dapat secara cepat berbagi informasi tentang menu-menu baru, tata cara baru untuk menyambut tamu dan permasalahan lainnya yang terkait rumah makan tersebut.

· IBM Business Analytics

IBM Business Analytics and Optimisation Services mengandalkan keahlian IBM yang mendalam di industri-industri penelitian, matematika dan pengelolaan informasi untuk membantu pelanggan meningkatkan kecepatan dan kualitas keputusan bisnis, selain lebih memahami konsekuensi dan hasil bisnis dari keputusan tersebut. Dengan demikian, perusahaan dapat menciptakan sebuah kerangka kerja pengelolaan performa yang terintegrasi – untuk proses pengambilan keputusan yang cepat.

Dalam mempertegas kehadiran IBM di Bandung dan Jawa Barat, IBM pada hari ini juga mengadakan acara CEO Breakfast yang merupakan sebuah diskusi terbuka dengan lebih dari 30 CEO dari berbagai macam perusahaan di Bandung dan Jawa Barat bertujuan untuk menyadarkan pentingnya peran CEO dalam kecakapan berkolaborasi serta kemampuan teknologi untuk bersaing dalam keadaan pasar saat ini. Selain itu, dalam memeriahkan IBM IT Day ini akan diadakan juga lomba Jingle IBM serta foto bagi komunitas di Bandung.

Melalui berbagai program investasi yang luas – meliputi fasilitas baru, pemasaran, perekrutan, pelatihan, inisiatif penddikan dan kewargaan korporat, IBM memperluas kehadirannya di kawasan-kawasan yang pertumbuhannya pesat sebagai bagian dari inisiatif perluasan geografisnya. Kota-kota kecil seperti Bandung berperan penting dalam strategi ini, seiring dengan upaya IBM meningkatkan dukungannya untuk pelanggan-pelanggan dan mitra-mitranya di daerah-daerah yang berkembang pesat ini.

About Unknown

Beritabuzz.blogspot.com merupakan salah satu divisi pengembangan Portal Online Pengetahuan Umum dari Kios Buku Gema (Gemar Membaca)™.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar

Leave a Reply