Tetap eksis dalam karier. (Foto: Getty Images)
DALAM dunia kerja sekarang ini, menjadi seorang pemimpin atau profesional yang mempunyai standar diakui adalah harapan bagi setiap profesional.
Mempertahankan eksistensi dalam karier bukan hanya tentang bagaimana Anda tetap eksis, banyak dikenal orang, semua orang membicarakan Anda. Tetapi lebih kepada memposisikan diri Anda pada tempat yang tepat, sehingga Anda dapat meningkatkan karier ke level yang lebih tinggi.
Berikut beberapa hal yang disarankan Chandra Ming, General Manager JobsDB.com yang dapat Anda lakukan untuk membuat diri Anda tetap eksis dalam karier. Anda simak!
Jadilah seorang kreatif
Pernahkah Anda berpikir apa yang membedakan Anda dengan yang lainnya? Keunikan apa yang ada di dalam diri Anda? Apakah skill yang Anda miliki berbeda dari yang lain? Saat ini banyak perusahaan yang mempekerjakan atau memilih orang yang bisa berkreasi dalam segala situasi untuk menjabat di salah satu posisi dalam perusahaannya.
Seseorang yang lebih kreatif biasanya lebih luwes, dan dapat menempatkan diri dalam segala keadaan.
Untuk menjadi seorang yang kreatif dalam pekerjaan, Anda dapat pelajarinya tidak hanya dari pendidikan formal, tetapi juga melalui buku, majalah, koran, dan media lain yang banyak memberikan informasi. Semakin banyak Anda membaca atau mencari informasi, maka semakin banyak pula ide kreatif yang Anda dapat.
Perluas networking
Manusia akan tetap eksis selagi dia masih mau berhubungan dengan orang lain. Mengenal dan dikenal banyak orang, dengan meningkatkan hubungan sosial baik di kantor maupun di luar kantor maka akan terjadi trandformasi ilmu atau share ilmu yang belum Anda ketahui.
Dengan memanfaatkan fasilitas jejaring sosial yang makin marak digunakan seperti Facial, Twitter, Koprol, FourSquare, dan lainnya, Anda dapat memperluas networking sehingga memudahkan Anda dalam mencari teman, kolega, atau bahkan menjalin pertemanan dengan orang yang sama sekali belum Anda kenal. Oleh karena itu manfaatkanlah semua alat yang ada untuk menciptakan jejaring Anda.
Communication skill
Manusia adalah makhluk sosial yang perlu berinteraksi dengan yang lain, salah satunya dengan berkomunikasi. Kemampuan dalam berkomunikasi menjadi hal yang penting bagi seorang profesional, terlebih lagi bagi seorang pemimpin.
Tidak begitu menjadi masalah ketika Anda tidak 100 persen memahami sebuah topik pembicaraan, jika Anda mengetahui persis bagaimana cara penyampaiannya dan mengaitkannya dengan hal lain, sehingga pendengar Anda mengerti apa yang sedang Anda komunikasikan.
Dengan kemampuan komunikasi yang baik, rekan atau kolega Anda akan kagum terhadap Anda, dan sangat memungkinkan sekali bagi Anda mendapatkan promosi untuk meningkatkan karier Anda ke level yang lebih tinggi.
Aktif berorganisasi
Banyak keuntungan yang Anda dapat dengan mengikuti organisasi baik dalam lingkungan kerja ataupun di luar lingkungan kerja. Seperti menghadiri meeting dan event tertentu di kantor, aktif menjadi seorang volunteer dalam sebuah organisasi, dan sebagainya.
Dengan demikian banyak orang yang akan melihat kinerja Anda, ide-ide yang Anda sampaikan, dan keterampilan Anda dalam berorganisasi. Hal ini akan sangat membantu pergerakan karier Anda.
Anda perlu ingat, karier yang baik can't be found, it must be built. So, pastikan Anda lebih giat membangun karier Anda daripada terus menerus mencari pekerjaan baru.(SINDO//nsa)
Tidak ada komentar