Select Menu

ads2

Slider

Featured Post (Slider)

Rumah - Interior

Recent Comments

Kesehatan

Social Icons

google plus facebook linkedin

Artikel Popular

Portfolio

Motivasi Kerja

Travel

Performance

Cute

My Place

Motivasi Kerja

Racing

Videos

» » Asus & AMD Hadirkan Notebook Murah di Indonesia
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama



INILAH.COM, Jakarta - Asus dan AMD luncurkan notebook murah hasil kerjasama mereka untuk pasar Indonesia. 

Asus bersama AMD mengumumkan ketersediaan Slimbook X401U, notebook 14-inci yang menggunakan AMD Accelerated Processing Unit (APU). Notebook ini dipasarkan dengan harga hanya Rp 2,999 juta.

Slimbook X401U memiliki desain yang cukup tipis dengan bobot ringan, hanya seberat 1,7 kilogram.

“Produk ini merupakan pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan notebook terjangkau untuk di rumah atau tempat kerja,” kata Product and Marketing Manager Asus Indonesia Juliana Cen di sela-sela acara peluncuran Slimbook X401U di Jakarta, Senin sore (24/7).

Menurut Juliana, prosesor dual core AMD APU dalam Asus X401U menawarkan fitur visual grafis bagus yang juga mampu meningkatkan kemampuan grafis.

Grafis berbasis Radeon HD 6290 yang disediakan pada Slimbook X401U cukup bertenaga dan memungkinkan pengguna memainkan sejumlah game-game terkini pada resolusi HD.

“Streaming video HD dengan cepat, foto-foto tajam, dan game nyata lewat kartu grafis pendukung DirectX 11 dan mesin yang mampu memproses paralel, semuanya dengan harga terjangkau. Inilah yang ditawarkan AMD lewat teknologi prosesor terakselerasi (APU)-nya,” ujar Country Head AMD Indonesia Hermawan Sutanto..

Perangkat ini juga sudah dilengkapi dengan fitur teknologi Instant-On via SHE (Super Hybrid Engine) II yang mampu melakukan r esume dalam dua detik serta mempertahankan moda stand-by untuk dua minggu.

Pada notebook ini pula tersedia teknologi Ice Cool yang berfungsi untuk menjaga agar tangan tetap sejuk meskipun sudah mengetik atau bermain game untuk waktu yang lama.

Selain itu, terdapat juga fitur multi-gesture touch pad yang menyediakan pengalaman sentuhan yang lebih baik, serta audio yang luar biasa yang dihadirkan oleh SonicMaster Lite. Sistem audio ini mengantarkan suara jernih, volume yang kuat, dentuman bass yang lebih rendah, dan theatre surround untuk para penggunanya.

Slimbook X401U diluncurkan dalam dua pilihan warna, putih (pure white) dan biru tua (dark blue). Perangkat ini sudah tersedia di pasaran mulai Juli 2012 ini. [ikh]

About Unknown

Beritabuzz.blogspot.com merupakan salah satu divisi pengembangan Portal Online Pengetahuan Umum dari Kios Buku Gema (Gemar Membaca)™.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar

Leave a Reply