Select Menu

ads2

Slider

Featured Post (Slider)

Rumah - Interior

Recent Comments

Kesehatan

Social Icons

google plus facebook linkedin

Artikel Popular

Portfolio

Motivasi Kerja

Travel

Performance

Cute

My Place

Motivasi Kerja

Racing

Videos

» » 8 Cara Menjaga Kreativitas Tim pada Bisnis Pemula
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Ilustrasi team work. merdeka.com/uivercenter.net

Dalam industri yang berkembang cepat, tentunya Anda akan selalu dituntut untuk menjadi kreatif dan semakin kreatif setiap harinya. Apalagi jika Anda menjalankan sebuah perusahaan baru bersama sebuah tim yang Anda bentuk. Bagaimana membuat kreativitas dalam tim terus terjaga dan berguna bagi bisnis Anda? The Young Enterpreneur Council telah mengumpulkan delapan tips dari delapan wirausahawan muda yang sukses, berikut ini.
 
1. Tentukan tim yang hebat - Matt Mickiewicz, 99design
Menjadi tim yang penuh inovasi memerlukan pribadi-pribadi hebat yang sanggup bekerja sama. Jadi, langkah pertama adalah memilih orang untuk bekerja sama. Jika Anda tidak bisa bergaul dengan orang dalam tim Anda, misalkan tidak nyaman keluar bersamanya, lebih baik jangan masukkan mereka pada tim Anda. Ini bisa menyebabkan aura negatif yang mempengaruhi kreativitas dan kinerja tim.

2. Menginformasikan pencapaian - Danny Wong, Blank Label Group
Untuk meningkatkan semangat dalam tim, Anda perlu memberitahukan pencapaian yang sudah mereka raih. Dengan begini, mereka akan merasa berkontribusi dalam kemajuan perusahaan dan memberikan mereka dorongan untuk semakin kreatif.

3. Reaksi berantai - Ben Lang, EpicLaunch
Jika Anda telah mempekerjakan orang-orang kreatif dalam tim Anda dan membutuhkan tambahan pemain, Anda bisa meminta tim Anda untuk mempekerjakan temannya. Orang-orang kreatif biasanya memiliki teman-teman yang sama-sama 'nyentrik' dan penuh ide.

4. Berbagi visi bisnis - Nathalie Lussier, Nathalie Lussier Media
Jika Anda memimpin sebuah perusahaan, akan lebih baik jika Anda berbagi misi atau tujuan perusahaan Anda pada mereka. Saat visi Anda menyatu bersama mereka, maka mereka akan bertindak sesuai dengan jalur yang sudah Anda bagi, dan lebih kreatif daripada hanya mengikuti perintah Anda. Siapa tahu, mereka memikirkan hal menarik yang tak Anda pikirkan sebelumnya.

5. Perkuat kelemahan Anda - Lucas Sommer, Audimated
Temukan area kelemahan Anda dan pekerjakan orang yang berpengalaman dalam bidang itu untuk memperkuatnya. Anda bisa mengajarkan keahlian, namun tak bisa mengajarkan perilaku dan kepribadian. Jadi, hanya pekerjakan orang-orang dengan perilaku dan kepribadian yang sesuai dengan visi organisasi Anda, kemudian ajarkan mereka keahlian yang Anda butuhkan.

6. Tim percobaan - Aaron Schwatrz, Modify Watches
Menjaga lingkungan yang kreatif dan kuat sangat penting bagi tim pemula. Kandidat yang hebat mungkin tak akan cocok dengan tim Anda. Jadi pertama-tama pekerjakan mereka semua dan lihat orang-orang mana saja yang cocok dengan tim Anda.

7. Biarkan tim Anda tumbuh - Brent Beshore, AdVentures
Delegasikan pekerjaan dan percayai tim Anda. Ini dilakukan untuk membuat mereka tumbuh. Pemilik perusahaan baru tidak bisa melakukan semuanya, dan ini malah akan menghambat kinerja tim Anda.

8. Seimbangkan tim - John Hall, Digital Talent Agents
Sangat penting untuk menjaga keseimbangan dalam tim yang Anda bentuk. Memiliki banyak orang yang penuh ide kreatif memang bagus, namun pastikan Anda juga punya orang-orang yang bisa menyelesaikan pekerjaan. Sehingga ide-ide yang dihasilkan tak hanya menjadi peluru kosong yang tak pernah selesai dilaksanakan.

Itulah cara-cara yang disarankan oleh para wirausahawan muda untuk menjaga tim Anda tetap kuat dan penuh kreativitas. [kun]

About Unknown

Beritabuzz.blogspot.com merupakan salah satu divisi pengembangan Portal Online Pengetahuan Umum dari Kios Buku Gema (Gemar Membaca)™.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar

Leave a Reply