PhotoBot (Foto: Ubergizmo)
LONDON - PhotoBot, robot mini yang diciptakan Tommy Dykes, desainer produk digital asal Inggris, mampu mengabadikan gambar secara otomatis. Kemampuan PhotoBot dinilai unik, sebab robot tersebut mampu memindai area tertentu, mencari orang melalui sensor ultrasonik dan secara otomatis mengambil gambar orang tersebut.
Konsep kamera robot ini hadir ketika Dykes berupaya mencari cara atau alternatif untuk melakukan fotografi. Apabila objek telah terfoto, secara langsung robot itu akan menampilkan hasil jepretan foto melalui layar kecil.
"Otomatisasi ini memungkinkan orang untuk menikmati kesempatan, seperti pesta serta mendokumentasikan fotografi tanpa perlu bagi mereka melakukannya sendiri," kata Dykes, seperti dikutip Ubergizmo, Kamis (8/11/2012).
Menurutnya, desain PhotoBot merupakan anthropomorphic, sehingga menciptakan rasa percaya dan kesenangan serta menyingkirkan rasa seolah-olah penggunanya diintai. Versi sebelumnya dari kamera robot ini dirasakan oleh beberapa pengguna sebagai sesuatu yang menyeramkan. Selain itu, sebagai alat yang bisa digunakan untuk memata-matai
Dykes berusaha memecahkan dilema tersebut dengan membuat versi terbaru PhotoBot. Versi terbaru ini memiliki lensa serta layar yang lebih mudah dilihat oleh mata pemiliknya. (fmh)
Sumber
Tidak ada komentar