Select Menu

ads2

Slider

Featured Post (Slider)

Rumah - Interior

Recent Comments

Kesehatan

Social Icons

google plus facebook linkedin

Artikel Popular

Portfolio

Motivasi Kerja

Travel

Performance

Cute

My Place

Motivasi Kerja

Racing

Videos

» » Jantung Tetap Sehat? Ini Kiatnya
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama


JANTUNG adalah mesin luar biasa dalam tubuh karena kerusakan dalam organ ini dapat menyebabkan nyawa melayang. Menjaga kesehatan jantung agar tetap bekerja dengan baik adalah hal yang tidak bisa dikompromikan.

Merawat kesehatan jantung sama halnya dengan memertahankan nyawa Anda. Beberapa kiat pokok dapat dilakukan mulai dari memelihara asupan yang dikonsumsi hingga melakukan kegiatan fisik secara teratur menjadi hal-hal yang perlu dilakukan. Berikut paparan Dr John Knight dalam bukunya "Family Medical Care", mengenai aturan pokok dalam menjaga kesehatan jantung.

Awasi berat badan

Jaga keseimbangan berat badan dengan tinggi tubuh. Berat badan berlebih atau obesitas membuat Anda rentan terserang berbagai macam penyakit, salah satunya penyakit kardiovaskular seperti jantung. Singkatnya orang-orang yang timbangan badannya lebih berat dapat memperbesar faktor risiko untuk menderita penyakit jantung dan serangan jantung usia dini.

Periksa tekanan darah

Hipertensi berpotensi menyebabkan berbagai gangguan jantung, seperti penyakit jantung koroner, gagal jantung, hingga gangguan irama jantung. Hasil penelitian Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan, hampir setengah dari kasus serangan jantung dipicu oleh tekanan darah tinggi.

Redakan tensi

Semakin tinggi tekanan darah, maka risiko kerusakan organ-organ tubuh semakin melonjak. Saat ini konsensus para ahli hipertensi menyebutkan, tekanan darah dipandang normal jika berada pada kisaran di bawah 120/80 mmHg. Anda dianggap menderita hipertensi bila tekanan darah 140/90 mmHg ke atas.

Perhatikan diet

Perhatikan diet Anda. Pastikan Anda mengonsumsi makanan dan minuman yang ramah bagi jantung. Mengkonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi secara rutin jelas dapat membantu Anda menjaga kesehatan jantung. Beberapa makanan yang ramah jantung berikut ini dapat Anda konsumsi seperti kacang almond, asparagus, brokoli, dark chocolate, blueberry, ikan salmon, daging tanpa lemak, dan sayuran hijau.

Olahraga teratur

Lakukan olahraga minimal 30 menit setiap hari, tiga kali seminggu. Anda bisa pilih jenis olahraga kardiovaskular yang dapat meningkatkan penapasan dan denyut jantung agar jantung lebih kuat. Olahraga kardiovaskular akan memerbaiki cara tubuh menggunakan oksigen. Anda bisa memilih olahraga kardiovaskular yang paling mudah dan bisa dilaksanakan di hari-hari sibuk, yakni jalan cepat. Ya, tubuh manusia digunakan untuk berjalan. Dan jalan cepat adalah cara alami untuk meningkatkan kebugaran tubuh terutama jantung. Pilihan lainnya adalah lari, berenang dan bersepeda.

Hindari rokok

"Jika Anda mau tetap hidup dan sehat, janganlah merokok!" tegas Dr Knight. Menguranginya setiap hari dapat menolong, tetapi menjauhkannya sama sekali adalah lebih mudah dan lebih aman. (ind) (tty)

Sumber

About Unknown

Beritabuzz.blogspot.com merupakan salah satu divisi pengembangan Portal Online Pengetahuan Umum dari Kios Buku Gema (Gemar Membaca)™.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar

Leave a Reply