KOMPAS IMAGES/BANAR FIL ARDHIMenteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhammad Nuh.
YOGYA, KOMPAS.com - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, M Nuh, mengatakan pendidikan merupakan salah satu cara terbaik untuk memberantas kemiskinan di Indonesia. Oleh karena itu, seluruh pihak perlu mengembangkan kerja sama untuk membuka peluang anak yang terhambat secara ekonomi dapat menikmati pendidikan.
"Semua paham bahwa dunia pendidikan itu penting, tidak ada bangsa yang maju di dunia, peradaban baik, kecuali jika pendidikan baik. Kami mengajak dan memberi kesempatan anak bangsa masuk dunia pendidikan, kurangi hambatan masuk dunia pendidikan," katanya pada pembukaan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (Ospek) Mahasiswa Baru Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Senin (6/8/2012).
Pendidikan, lanjutnya, terkait erat dengan pendapatan per kapita dan tentu saja tingkat kesejahteraan masyarakat. Jika bersama-sama ingin memberantas kemiskinan, Nuh mengatakan, cara terbaik yang harus ditempuh adalah melalui pendidikan. Pemerintah, mengambil langkah mengembangkan program bidik misi.
Menurutnya, setiap universitas juga bisa menjadi motor dan contoh untuk universitas lainnya dalam membuka peluang dan akses yang mudah terhadap pendidikan. Menjelang tahun ajaran baru, banyak calon siswa atau mahasiswa baru dari kalangan ekonomi rendah mengalami kesulitan karena masalah biaya masuk sekolah atau universitas.
Sumber
Tidak ada komentar